Chesa Bolu Kukus

By HERVINA - November 30, 2018

Tepung premiks yang paling diingat apa sih? Pondan pasti...
Ya wajar aja soalnya baik di swalayan maupun toko bahan kue pasti merk ini yang paling banyak dijual, ditambah lagi variasinya yang  cukup banyak kalau dibandingkan merk lain

Nah kali ini saya move on dikit ke tepung premiks dari Bogasari yang diberi nama CHESA dengan tagline "tepung premiks cepat saji" 

Chesa tepung premiks ada 7 pilihan variasi, yakni: donut, pao, cookies, truffle, pancake, soes dan bolu kukus

Nah tepung premiks yang saya coba itu yang bolu kukus

Kemasannya begini...


Di bagian depan kemasannya ada tulisan "3 langkah mudah (3 easy steps)" di blok warna merah  yang menegaskan betapa mudahnya membuat kue dengan tepung premiks ini. Maksud dari 3 langkah mudah itu ialah campur-cetak-kukus yang penjelasannya ada dibelakang kemasan seperti dibawah ini!


Dibagian samping kirinya standar ya...ada komposisi dan informasi kecukupan gizi. Pada komposisi yang tercantum bisa kita lihat kalau mereka menambahkan susu skim bubuk didalamnya. 

Susu skim adalah susu yang lemaknya sudah dipisahkan hingga kandungan lemaknya tinggal kurang dari 1% saja bahkan kandungan lemaknya lebih low dari susu low fat...😁. Jadi makan bolu kukusnya banyak-banyak gak bakal enek cuma kekenyangan aja...😂



Sedangkan pada sisi samping kanannya berisi tips yang menitikberatkan pada cara mempersiapkan kukusan dan mengukus si bolu mekar ini. Kalau baru pertama buat bolu kukus. Saya sarankan kamu jangan sampai skip untuk baca tipsnya ya karena sebagus apapun adonan bolu kukus tapi gagal di proses kukusnya maka akan gagal juga hasilnya


Isi dalam kemasannya ada tepung premiks tentunya dan paper cup


Chesa premiks bolu kukus ini tidak memberikan tambahan pasta untuk membuat kreasi warna bolu kukus tapi mereka memberikan resep adonan cokelat pada bagian belakang kemasan apabila akan membuat tampilan bolu kukus seperti saran penyajian yang ada pada bagian depan kemasan


Setelah adonannya di ublek-ublek alias di campur, jadinya begini⇓⇓


Hasil bolu kukusnya begini⇓⇓⇓


Bagus banget hasilnya dan beneran mekar dengan cantiknya rasanya juga enak dan manisnya juga pas. Mirip banget sama bolu kukus rumahan. Teksturnya lembut dan ketika akan dimakan pada hari ke-2 setelah pembuatan, teksturnya masih sama. Oklah pokoknya dan patut dicoba

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar